Data IndiHome Dikabarkan Bocor, Ini Penjelasan Telkom (TLKM)

Mei Leandha - Rabu, 24 Agustus 2022 14:24 WIB
Ilustrasi IndiHome (HO)

HalloMedan.co - PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (TLKM) akhirnya buka suara terkait beredarnya kabar data IndiHome mengalami kebocoran. Perseroan menduga data yang beredar merupakan data fabrikasi yang mengandung nomor IndiHome tidak valid.

VP Investor Relation Telkom Indonesia, Andi Setiawan menjelaskan bahwa adanya berita kebocoran data IndiHome tersebut tidaklah benar. Sebab, tidak ada sistem di Telkom yang menyimpan riwayat pencarian dan data pribadi pelanggan secara berdampingan.

"Perusahaan menyimpan data pelanggan di dalam sebuah sistem keamanan siber yang terintegrasi dan dikelola berdasarkan peraturan," kata Andi dalam keterbukaan informasi, dikutip dari trenasia.com jaringan hallomedan.co, Rabu (24/8/2022).

Memastikan hal itu, lanjut Andi, perseroan telah melakukan penelusuran dan investigasi menyeluruh oleh tim yang bertugas. Selama proses penelusuranan berjalan tidak ditemukan kebocoran data yang diduga data pelanggan. Sehingga dapat dipastikan tidak ada data yang bocor.

Selanjutnya, perseroan melakukan peningkatan pengamanan data pelanggan untuk mencegah kebocoran data yang tidak diinginkan ke depannya. Perseroan menilai, apabila kebocoran data benar-benar terjadi maka privasi pelanggan akan terganggu serta kemungkinan data itu disalahgunakan oleh oknum tertentu.

Editor: Mei Leandha

RELATED NEWS