Red Velvet, Varian Baru Bolu Stim Menara Menyambut Imlek

Dinda Marley - Senin, 31 Januari 2022 07:16 WIB
Bolu Stim rasa Red Velvet (Me1)

MEDAN - Jelang perayaan Tahun Baru Imlek ke 2573, Bolu Stim Menara kembali meluncurkan inovasi terbaru untuk memanjakan para konsumennya. Setelah sukses dengan tiga varian rasa yang terinspirasi dari cita rasa lokal khas Medan Yakni Pandan Durian, Blackforest dan Markisa Keju, kini semakin lengkap dengan hadirnya Bolu Stim rasa Red Velvet.

Mengusung tema bertajuk 'Red Velvet Hokinya Paten', Istiana Yudha Pratama, General Manager PT Agrinesia Raya mengatakan, bolu stim terbaru ini identik dengan warna merah yang dipercaya melambangkan keberuntungan dan kebahagiaan. Memiliki cita rasa dan tampilan premium, namun dibandrol dengan harga terjangkau sehingga dapat dinikmati bersama keluarga.

Tak hanya itu, peluncuran varian baru juga didasari peningkatan tren memberikan hantaran atau hampers saat momen spesial selama pandemi. Jika ditinjau dari tradisi masyarakat Tionghoa, memberikan hantaran kue mempunyai makna yang baik yakni sebagai ungkapan rasa hormat kepada penerima hantaran.

"Semoga varian baru ini dapat diterima masyarakat Medan maupun para pelancong dan pelaku bisnis yang sedang bertandang ke Kota Medan, selain lezat, juga ada benefit lain yaitu daya tahan produk sampai enam hari di suhu ruang. Cocoklah diberikan sebagai hantaran untuk kerabat maupun orang terdekat," kata Yudha saat peluncuran produk di toko resmi Bolu dan Lapis Stim Menara di Jalan KH Wahid Hasyim, Kota Medan, Sabtu (29/1/2022).

Dia menegaskan, kelezatan dan cita rasa premium yang dihadirkan berasal dari bahan-bahan berkualitas terbaik seperti buah bit segar yang menghadirkan warna merah alami dan keju asli buatan sendiri yang diolah dalam beberapa tahap. Selain itu, seluruh varian telah mendapat uji BPOM dan Sertifikasi Halal MUI sehingga konsumen tidak perlu ragu akan kualitas dan kehalalannya.

Untuk lebih memperkenalkan Bolu Stim Menara Rasa Red Velvet, khusus pada 29-31 Januari 2022 pukul 15.00-17.00 WIB, Bolu Stim Menara memberi penawaran menarik untuk konsumen yang datang ke toko resmi yakni: Buy 1 Bolu Stim Menara Red Velvet Free 1 Bolu Stim Menara All Varian.

"Harganya Rp45.000, baik di sini mau pun di toko mitra," ujar Yudha.

Bolu dan Lapis Stim Menara hadir sebagai panganan modern dengan cita rasa khas Medan sejak April 2021. Terinspirasi dari salah satu ikon kebanggaan dan pelopor kehidupan masyarakat modern di Kota Medan yakni Menara Air Tirtanadi, diharapkan menjadi pionir untuk memperkenalkan kelezatan cita rasa Medan serta sebagai destinasi yang wajib dikunjungi saat berada di Kota Medan.

"Identik dengan tekstur yang amat lembut, isian rasa yang sangat tebal dan disempurnakan dengan taburan topping yang berlimpah. Siap disantap sebagai camilan sehari-hari maupun hantaran," ucap Yudha.

Varian rasa yang ditawarkan adalah: Pandan Durian, Markisa Keju, Jeruk Medan, Pandan Srikaya dan Blackforest. Ditambah tiga varian rasa lapis stim yaitu Pandan Srikaya, Kacang Teng-teng dan Jeruk Medan. [Me1]

Editor: Dinda Marley

RELATED NEWS